![]() |
Trand gaya rambut Artis Kaore |
Kita mengenal sebuah pepatah "rambut merupakan mahkota wanita", artinya rambut menjadi salah satu bagian dari tubuh yang mempengaruhi penampilan dan kecantikan wanita. Itu sebabnya banyak wanita yang melakukan perawatan rambut untuk mendapatkan rambut yang sehat dan indah. Setiap tahun selalu muncul trand gaya rambut yang popular di masyarakat. Trand rambut bisa saja bentuk potongannya, warnanya atau aksesoris pelengkap yang digunakan. Salah satu trand gaya rambut yang sekarang popular adalah gaya rambut artis Korea.
Trand ala Korea tidak hanya menjalar ke wilayah fashion, kuliner saja, tapi juga mengarah pada trand gaya rambut. Gaya rambut ala korea memiliki ciri khas yaitu tidak terlalu pendek ataupun panjang, cocok bagi Anda yang ingin
tampil sederhana namun mempesona. Untuk anak-anak muda, trand rambut ala Korea dipadukan dengan aksesoris imut, seperti: bondu dengan berbagai macam bentuk dan hiasan unik, pita, ikat rambut dsb.
Penggunaan aksesoris rambut ala Korea dan potongan rambutnya cocok untuk semua jenis
rambut, bisa rambut lurus, keriting atau ikal.
Dengan beragam pilihan trand model rambut,
Anda bisa dengan leluasa memilih potongan rambut yang paling disuka. Tapi jangan asal pilih model hanya karena sekedar mengikuti trand, penting untuk menysesuaikannya dengan bentuk wajah Anda, agar hasilnya sempurna Nah berikut ini gaya rambut ala artis Korea yang bisa
Anda jadikan referensi:
Potongan
Lurus Sebahu
Gaya rambut lurus sebahu warna hitam dan
agak kecoklatan di bagian pinggir depannya membuat penampilan terlihat lebih
natural. Model rambut ini dipopulerkan oleh Park Shen Yee tanpa poni. Bagian depannya
dibelah tengah, panjangnya sama dengan bagian belakang.
Potongan
Rambut Pendek
Potongan rambut pendek ala anak-anak remaja
Korea ini membuat gaya penampilan terlihat lebih stylish dan fress. Anda bisa
potong rambut seleher model sasak dari atas sampai leher. Bagian depannya
diberi poni yang modelnya dipotong sasak.
Potongan
Rambut Bob
Potongan rambut ini banyak digemari di
Korea, karena selain mudah diatur juga memberikan kesan terlihat lebih anggun
dan manis. Model rambut ini akan terlihat menarik dengan warna coklat tua dan
poni tipis dibelah pinggir.
Model
Rambut Highlight
Trand rambut Korea tidak hanya potongannya
saja, namun juga pewarnaannya. Tujuan pewarnaan rambut adalah untuk memperjelas
dan mepertegas unsur estetika sehingga jadi lebih enak dipandang. Namun sebaiknya
pilih warna rambut yang sesuai dengan warna kulit agar terlihat serasi atau
tidak kontras.
Model
Rambut Updo
Model rambut updo adalah gaya rambut yang penataannya mengangkat sebagian atau semua rambut ke atas, sehingga membentuk sanggul atau kuncir ekor kuda. Model rambut ini biasanya digunakan untuk
pesta pernikahan, namun seiring perkembangan fashion, model rambut ini sekarang
banyak digunakan untuk acara apapun.
Gaya
Rambut Kuncir Kuda
Gaya rambut ini dinilai sederhana, walaupun
demikian gaya rambut ini dijadikan pilihan banyak wanita. Caranya mengikatnya
sangat mudah, untuk memberikan kesan lebih elegant dan glamor bisa gunakan
aksesoris ikat rambut yang sesuai dengan acara yang akan Anda hadiri dan busana
yang dikenakan.
Potongan Poni Panjang
Potongan Poni Panjang
![potongan poni panjang gaya rambut potongan poni panjang artis Korea](https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjIvPTEbq2PsJ4DHVHVgMs7fGtlNtZBVxp1aJ841oBnHjkJwJdU-glraGg-CR2vIZ3BJ-YHeTrpBjhGrZkVqesjIJ6x2qlp6T8DPRYOUv15b3OMvTk-oMC0lq2CQW6Pgn3q-tJpJvZSo42h/s200/panjang-bergelombang.jpg)
Demikian ulasan mengenai trand gaya rambut artis Korea. Sebenarnya masih banyak potongan gaya rambut lainnya yang menarik untuk di bahas. Biasanya trand rambut ala artis Korea dibarengi dengan trand gaya berbusana dan aksesoris pelengkap, yang menambah marak dunia fashion, terutama untuk kalangan anak-anak muda.
No comments:
Post a Comment