![]() |
Gambar: Pengantin Perempuan |
Hari pernikahan merupakan hari yang dinanti-nantikan oleh
calon pengantin. Beberapa bulan sebelum hari pernikahan berbagai macam persiapan dilakukan, mulai
dari memilih tema pernikahan, tempat, pakaian yang akan dikenakan, catering dsb.
Dari segala macam persiapan tersebut ada yang tidak kalah penting yaitu mempersiapkan diri calon pengantin khususnya bagi pengantin perempuan.
Apa saja tips persiapan menjelang pernikahan bagi calon pengantin perempuan agar pada waktu acara pernikahan memancarkan aura kecantikannya? Yuk, simak ulasannya dalam intip berikut ini.
Dari segala macam persiapan tersebut ada yang tidak kalah penting yaitu mempersiapkan diri calon pengantin khususnya bagi pengantin perempuan.
Apa saja tips persiapan menjelang pernikahan bagi calon pengantin perempuan agar pada waktu acara pernikahan memancarkan aura kecantikannya? Yuk, simak ulasannya dalam intip berikut ini.
Waktu Tepat Melakukan Perawatan Tubuh dan Kulit
Bagi para calon pengantin perempuan hal yang harus
diperhatikan menjelang pernikahan adalah melakukan perawatan tubuh secara
menyeluruh. Kapan waktu yang tepat untuk melakukan perawatan? Zaman dulu calon
pengantin perempuan harus “dipingit” tidak boleh keluar rumah.
Calon pengantin perempuan dipingit maksudnya selain mencegah hal-hal yang tidak diinginkan juga untuk menjaga agar
kulit calon pengantin tetap mulus. Walaupun di jaman sekarang “pingit”sudah jarang dilakukan
namun proses perawatan tubuh harus dilakukan 1 atau 2 bulan
sebelum acara pernikahan.
Perawatan Kulit Wajah
Sebulan atau dua bulan sebelum menjelang pernikahan,
kulit wajah dan leher harus diperhatikan. Jangan sampai kulit berjerawat dan
terlihat kusam. Biasakan setiap kali menjelang tidur wajah dibersihkan. Setiap 2 minggu sekali lakukan facial (pengurutan,
penguapan, masker dan mengangkat kotoran yang menyumbat pori-pori). Saat
melakukan facial jangan gunakan kosmetik selama sehari penuh, agar kulit
istirahat. Jika jerawat tumbuh subur di kulit wajah sebaiknya konsultasikan ke
dokter agar mendapatkan obat yang tepat. Seminggu atau dua minggu menjelang hari pernikahan, sebaiknya
jangan lakukan facial karena dikhawatirkan kulit menjadi lebih sensitive saat
menggunakan kosmetik yang tebal.
Perawatan Kulit Tubuh
Lakukan perawatan tubuh seminggu sekali dengan melakukan
pemijatan dengan menggunakan minyak zaitun dari mulai ujung kaki dan tangan.
Selain kulit menjadi lebih lembab dan mulus, pemijatan membantu peredaran darah
menjadi lebih lancar.
Setelah proses pemijatan, lanjutkan dengan mandi uap atau
air hangat. Perawatan kulit tubuh bisa dilakukan sendiri dengan ramuan-ramuan
tradisional. baca artikel ini “Perawatan Kulit Tubuh dengan Menggunakan Ramuan
Tradisional” yang akan membahas cara membuat lulur tradisional.
Perawatan Rambut
Cuci rambut (keramas) minimal 2 kali seminggu dengan
menggunakan shampoo yang sesuai dengan jenis rambut. Setelah menggunakan shampoo,
olesi rambut dengan condisioner. Lalu setelah dibilas bersih bubuhi tonic
penyegar rambut. Hindari menggunakan hair dryer. Agar rambut lebih sehat
lakukan creambath 2 minggu 1 kali. Bagi yang memiliki jenis rambut kering bisa
melakukan crembath seminggu 1 kali.
Perhatikan Asupan Makanan dan Hindari Stres
Untuk mendapatkan kecantikan dan kesehatan kulit secara
menyeluruh selain melakukan perawatan dari luar juga harus memperhatikan asupan
makanan dan minuman. Hindari makanan yang mengandung lemak berlebihan, makanan
yang pedas dsb. Hindari pula minuman yang mengandung soda dan alcohol. Perbanyak makan sayuran dan buah-buahan segar. Selain memperhatikan asupan dan pola makan, perawatan
kulit dari dalam bisa dilakukan dengan minum jamu tradisional secara rutin. Hindari stress dan lakukan pola hidup sehat.
Dengan melakukan tips persiapan menjelang pernikahan bagi calon pengantin perempuan tersebut bisa membuat calon pengantin perempuan terlihat lebih
segar dan memancarkan aura kecantikan. Demikian pembahasan mengenai perawatan kulit wajah dan tubuh menjelang pernikahan. Semoga bermanfaat!